Menu Makan Siang Prasmanan dan Kelas Memasak Roti Halal Bersama Hanamaza Pan
Ditulis oleh Reni Rahmawati
Apakah Anda mengetahui toko roti halal Hanamaza Pan yang berada di Prefektur Gifu?
Hanamaza pan adalah toko roti halal yang dikelola oleh Ibu Siti Nurjanah, orang Indonesia yang telah menetap di Jepang lebih dari 20 tahun.
Mulai Agustus ini, Hanamaza Pan menyediakan menu makan siang bergaya prasmanan dan kelas memasak roti halal.
Makan Siang Bergaya Prasmanan
Hanamaza Pan menyediakan menu makan siang halal bergaya prasmanan.
Anda dapat menikmati makanan utama baik roti maupun nasi. Variasi roti Hanamaza Pan begitu menggugah selera.
Selain itu, Anda bisa menikmati menu kari spesial yang merupakan kombinasi dari kari Jepang dan kari Indonesia yang sangat lezat!
Kelas Memasak Roti
Sebelum memulai praktik pembuatan roti, hal pertama yang kita pelajari adalah teori. Kita diajari memilih bahan utama membuat roti yang bagus dan berkualitas.
Mulai dari pemilihan tepung terigu,takaran gula,garam banyaknya air yang dibutuhkan hingga suhu ruangan untuk memasak pun harus diperhatikan, agar hasil roti yang kita olah memiliki hasil yang baik dan enak.
Setelah itu, kita diajarkan tentang teknik pengolahan adonan roti secara manual dengan tangan.
Di kelas memasak kali ini, per orang bisa membuat hingga 3 potong roti sesuai pilihan. Anda juga dapat memilih roti apa saja yang ingin dibuat.
Jika Anda memiliki alergi telur, tidak perlu khawatir! Di kelas memasak roti ini, Anda bisa membuat roti yang bebas telur yang sama enaknya dengan roti dengan telur.
Proses pembuatan roti biasanya memakan waktu 4 hingga 5 jam tergantung pada detail dan bentuk roti yang Anda pilih. Hasil dari roti yang kalian buat bisa dibawa pulang dan menikmatinya bersama keluarga atupun teman.
Pilihan roti yang bisa Anda buat
Variasi roti
Di akhir kelas, Anda bisa berfoto bersama Ibu Siti Nurjanah. Anda juga bisa berbincang dengan beliau tentang awal perkembangan Hanamaza Pan. Beliau tidak ragu untuk berbagi pengetahuannya tentang bisnis di Jepang atau tentang produk halal dan makanan halal
Cara Untuk Berpartisipasi
Silahkan hubungi ke hanamaza@gmail.com (atau melalui facebook Hanamaza Pan) ditujukan kepada Ibu Siti Nurjanah, paling lambat 2 hari sebelumnya.
(Kelas memasak roti diadakan di Gifu, namun dengan jumlah partisipan tertentu, kelas memasak roti juga bisa diadakan di Tokyo atau di tempat lainnya. Silahkan hubungi email di atas untuk informasi lebih lanjut)
- Address
- 2-84-2, Shikke, Gifu-shi, Gifu
- OPEN
- 08:00-17:00
- CLOSED
- Wednesday, holiday, first Sunday
- hanamaza@gmail.com
- Website
- https://hanamaza.net/
- Halal Gourmet Japan
- https://www.halalgourmet.jp/ja/restaurant/217353