Kelas Memasak Masakan Jepang di Area Kansai
Ditulis oleh : Dwinda Nafisah
Apakah Anda adalah seorang penggemar makanan Jepang?
Sekarang saatnya untuk bukan sekedar menikmati masakan Jepang, tapi juga mencoba pengalaman memasak masakan Jepang itu sendiri!
Berikut rekomendasi kelas memasak masakan Jepang halal di sekitar kawasan Osaka, Kyoto, dan Nara. Mari disimak!
Washoku Home Cooking
Tertarik mempelajari masakan Jepang dalam kelas privat? Ikuti kelas memasak ini bersama Michiko-san!
Pada hari kelas memasak, Michiko-san yang ramah akan menemui kita di tempat yang telah ditetapkan dan mengajak kita menuju apartemennya.
Michiko-san tidak menggunakan studio untuk kelas memasaknya karena beliau ingin muridnya mendapatkan pengalaman memasak menggunakan peralatan dapur yang mudah ditemukan di rumah.
Karena ini adalah kelas privat, kita bisa juga membuat permintaan menu khusus untuk kelas yang akan diikuti.
Dalam kelas memasak kali ini, kami meminta membuat menu okonomiyaki Osaka dan Hiroshima daripada menu kelas okonomiyaki dan takoyaki Osaka, agar bisa memahami perbedaan antara okonomiyaki ala Osaka dan Hiroshima.
Hal terbaik yang dapat dipelajari dari kelas ini tidak hanya mengenai resep dan teknik memasak masakan Jepang, tapi juga tentang bagaimana menyiapkan masakan Jepang dengan cara yang halal.
Michiko-san sangat detil mengenai halal.
Beliau akan menyakinkan bahwa Anda akan mendapatkan bahan-bahan yang bersetifikat halal dan aman untuk Muslim.
Dan ya, Anda akan mendapatkan banyak informasi mengenai produk bumbu masakan Jepang halal (dan dimana tempat membelinya!) dari Michiko-san.
- Tel
- 080-4017-0609
- Address
- Eastern Plaza Hommachi Cross No. 1401, 1-6-7 Azuchimachi, Chuo-ku, Osaka
- Class fee
- 5,000-7,500 JPY
- Reservation
- http://washoku-hc.com/
- Facebook page
- Washoku Home Cooking
- @washokuhomecooking
- Halal Gourmet Japan
- https://www.halalgourmet.jp/restaurant/595926
Cooking SUN
Cooking SUN menawarkan dua jenis kelas masak, yaitu di pagi dan sore hari. Kelas pagi adalah kelas membuat bento dan kelas sore ditujukan untuk peserta yang ingin membuat masakan gaya izakaya.
Kelas yang kami ikuti adalah Kelas Bento karena kelas ini menawarkan sushi-roll sebagai salah satu menu, dimana kita juga bisa membuat masakan sayuran, protein, sushi, dan sup dalam satu waktu.
Kegiatan ini sangat populer di antara turis asing di Kyoto, sehingga di dalam kelas, ada kemungkinan kita akan memasak dengan peserta non-Muslim. Untuk itu, pastikan untuk menulis permintaan halal di kolom komentar saat mengisi formulir registrasi di website, karena staf perlu mempersiapkan bahan-bahan yang sesuai.
- Tel
- 075-746-5094
- Address
- 79 Funayacho, Shimogyo-ku, Kyoto-shi, Kyoto
- Class fee
- 5,000 (kids) – 7,800 JPY (adult)
- Reservation
- http://www.cooking-sun.com/halal/
- Halal Gourmet Japan
- https://www.halalgourmet.jp/restaurant/238351
Ramen Factory
Ramen merupakan makanan yang sangat familiar bagi warga Jepang dan dalam tiga tahun terakhir ini, Jepang menawarkan ramen halal lagi dan lagi untuk turis Muslim yang datang ke negeri ini.
Di Ramen factory Kyoto, kita tidak hanya bisa menikmati semangkuk ramen halal, tapi juga bisa membuatnya sendiri!
Berlokasi di tengah kota Kyoto (hanya 2 menit jalan kaki dari Stasiun Tofukuji dan 27 menit jalan kaki dari Stasiun Kyoto), Ramen factory 100% ramah Muslim dan hanya menggunakan ayam halal untuk sajian mereka.
Anda harus reservasi terlebih dahulu (paling tidak 2 hari sebelumnya) untuk mengikuti kelas membuat ramen halal di studio mereka.
Ada dua kelas untuk membuat ramen halal di Ramen factory: “kelas 45 menit” (hanya membuat mie; sup dan ayam panggang disiapkan oleh staf) dan ”kelas 90 menit” (membuat seluruhnya, mulai dari mie, memanggang ayam, dan meracik sup sendiri). Meracik kuah sup menjadi bagian yang paling menarik dalam sesi membuat ramen, dimana kita bisa mencampur shoyu dan miso atau apapun yang disukai, untuk menghasilkan sup ramen original karya Anda sendiri!
Kelas membuat ramen di Ramen Factory seru dan cocok untuk turis yang sibuk karena kegiatan ini hanya memakan waktu sekitar 45-90 menit.
- Address
- 15-814-18, Hommachi, Higashiyama-ku, Kyoto-shi, Kyoto
- Class fee
- 2,500 – 6,000 JPY
- Website
- http://www.fireramen.com/ramenfactory/
- Facebook page
- Ramen Factory Kyoto
- @ramenfactorykyoto
- Halal Gourmet Japan
- https://www.halalgourmet.jp/restaurant/951828
Nara Machi Mitsui
Tahukah Anda bahwa untuk membuat mie udon yang bagus, Anda harus menginjak adonan udon saat membuatnya?
Di kelas membuat udon yang diselenggarakan oleh Nara Machi Mitsui, kita bisa belajar cara membuat mie udon dari awal menggunakan teknik tradisional Jepang.
Pertama-tama, tepung udon dicampur dengan air garam, lalu adonannya diulen. Orang Jepang percaya bahwa bila adonan diuleni dengan kaki, tekanan yang diberikan akan membuat tekstur adonan menjadi kenyal.
Cara ini juga dianggap lebih nyaman dibandingkan menguleni dengan tangan yang sulit dan melelahkan.
Jangan khawatir, adonan udon akan dibungkus dalam kantong plastik sebelum diuleni dengan kaki, sehingga Anda tidak perlu merasa tidak nyaman saat menggunakan kaki untuk menguleninya.
Setelah adonan udon siap, staf akan merebus mie udon yang telah dibuat dan menyajikannya dengan tempura.
Kelas udon ini memberikan perspektif baru dalam menikmati udon, bahwa pada mie udon yang kenyal dan lezat terdapat sebuah kerja keras dibaliknya.
- Address
- 33, Minamijodocho, Nara-shi, Nara
- TEL
- 090-6247-4804
- Close
- Monday
- Facebook page/Reservation
- ならまち 美tsui (http://facebook.com/namachi.mitsui/)
- Class fee
- 2,500 JPY
- Halal Gourmet Japan
- https://www.halalgourmet.jp/restaurant/301892
Bonus!
Matsuri Halal Restaurant
Sebenarnya, ini adalah restoran halal, bukan kelas memasak. Namun, restoran ini menawarkan pengalaman membuat takoyaki untuk pengunjung yang memesan takoyaki.
Staf akan mempersiapkan adonan takoyaki, bahan isian, dan bahan taburan, kemudian memberikan penjelasan singkat tentang cara membuat takoyaki dengan nampan khusus takoyaki.
Jujur saja, membuat takoyaki tidak semudah yang kita lihat di kedai, tapi memberikan isian pada takoyaki dan memutarnya di atas penggorengan jelas merupakan pengalaman yang sangat seru dilakukan bersama teman-teman!
- Address
- 3-27-17 yoshino, Fukushima-ku, Osaka-shi, Osaka
- TEL
- 06-6940-6633
- Website
- http://three-peace-matsuri.com
- @halal_matsuri
- Class fee
- 2,500 JPY
- Halal Gourmet Japan
- https://www.halalgourmet.jp/restaurant/782644