Tersedia toko roti Halal di wilayah Tokai
Ali Bakery terletak di depan Universitas Nagoya. Ali Bakery punya banyak pilihan roti, makanya tak hanya populer di kalangan pelanggan Muslim di sekitar Universitas Nagoya, namun orang Jepang juga menyukainya.
Latar Belakang Membuka Toko Roti
Ali-san, pemilik toko roti, sudah tinggal di Jepang selama 8 tahun. Selama tinggal di Jepang Ali-san mengalami kesulitan mencari makanan Halal, karena itu Ali-san selalu memasak sendiri. Awalnya Ali-san bekerja di perusahaan IT, tapi dengan adanya keterbatasan itu akhirnya Ali-san membuka toko sendiri bersama sang istri.
Konsep dan Variasi
Ali-san membuka toko dengan harapan ingin memenuhi kebutuhan umat Muslim, membuat makanan yang sehat dan tidak menggunakan bahan yang tidak baik. Ali-san tidak menggunakan bahan baku hewani, tapi menggunakan bahan makanan dan sayuran organik. Saat menentukan bahan makanan, Ali-san membaca proposal perencanaan dengan seksama, demi mengutamakan keamanan bahan makanan. Menu yang menggunakan daging juga ada, tapi daging yang digunakan adalah daging bersertifikat Halal.
Setiap hari Ali Bakery menjual 20 hingga 30 jenis roti. Tapi apabila semua menu digabung, semuanya berjumlah 40 jenis, pilihannya sangat beragam.
Pesan kepada Umat Muslim
Kami memiliki konsep “Halal, Sehat, Semua Orang Bisa Menikmati”. Kami akan terus berusaha untuk Anda. Kami menunggu kedatangan Anda.
※Menyediakan ruang shalat
Ali Bakery
- Tel
- 052-753-7829
- Buka
- 10:00〜19:00
- Alamat
- 260, Miyahigashicho, Showa-ku Nagoya-shi, Aichi, 466-0804, Japan
- Situs
- https://m.facebook.com/alplar/
- Halal Gourmet Japan
- https://www.halalgourmet.jp/restaurant/812
Artikel Terkait
[card url=”https://halalmedia.jp/id/archives/12833/muslim-friendly-bread-baking-class-held-by-liaison-project-in-tokyo/”]